Semua tentang Hati

Apakah Anda tahu bahwa hati memiliki "otak" sendiri dan menerima pesan dari tubuh fisik dan bidang emosional? Jantung (fisik dari Hati) tidak hanya mengirim pesan ke otak tapi sebelum otak dapat berpikir maka hatilah yang menyebabkan perubahan dalam tubuh fisik dan emosional! Kebanyakan generasi sekarang telah menyalahgunakan fungsi dari hati mereka. Hati itu hanya senantiasa dilibatkan pada sekedar berhubungan antar sesama manusia yang lain, apakah itu dikatakan pacaran, pernikahan, merayu dan segalanya. Padahal jika dilirik kearah yang lebih dalam lagi maka hati inilah yang mampu menunda segala bencana yang bisa terjadi di negara dan di dunia kita ini.

Hati yang akan menuntun pikiran kita untuk bekerja secara proporsional dan adil terhadap lingkungan. Dengan hati kita mampu berkomunikasi dengan alam dan hewan sekitarnya sehingga kita mampu mengolah sumber daya alam yang seharusnya kita jaga dan lestarikan. Hatilah yang membuat kita beda dengan mahluk yang lainnya.

Hati kita merupakan receiver paling hebat dan canggih di dunia ini. Dengan hati kita mampu menembus langit hingga lapisan ke-7 melalui doa dan impian kita. Hati membuat kita tunduk pada siapa Pencipta kita. Karena Hatilah yang mampu mengenal dan mengetahui kepada siapa dia harus menyembah. Hati adalah sumber pusat diri manusia dimana semua fungsi kontrol spiritual dan agama, ada disana.

Hati sulit kita rusak, namun jika kita tidak menjaganya pastilah dia akan rusak ditelan oleh kesalahan-kesalahan traumatik yang bersinggungan dengan psikologis manusia sehingga kita tidak lagi peka terhadap perubahan-perubahan alam jagad raya.

Alam jagad raya senantiasa berkomunikasi dengan kita melalui hati kita. Apa yang akan terjadi seharusnya mampu kita prediksi dengan tepat melalui hati kita yang bersih dan terjaga. Apa yang mampu merusak hati kita?

Ada 7 hal yang mampu meronrong kemampuan hati kita mengeluarkan powernya. Semuanya bersumber dari Nafsu manusia yang senantiasa bersarang dan menemani hingga ajal menjemput. Ke-7 hal tersebut akan kami bahaskan pada artikel selanjutnya.

Comments